Selasa, 29 Mei 2012

Polusi Udara dan Air di Cempaka Putih 3

          Polusi air adalah suatu perubahan keadaan di suatu tempat penampungan air seperti danau, sungai, lautan, dan air tanah akibat aktivitas manusia, biasanya polusi air mengakibatkan banjir. Polusi air juga mengganggu kesehatan dan kenyamanan lingkungan.
Polusi udara adalah suatu perubahan udara yang mengandung zat-zat kimia yang dapat membahayakan kesehatan manusia, hewan, dan tumbuhan, polusi udara juga dapat mengganggu kenyamanan dan keindahan suatu lingkungan.
Tempat yang akan menjadi tempat wawancara dan observasi adalah Jalan Cempaka Putih. Sungai di Jalan Cempaka Putih sangat kotor dan udaranya sangat pengap. Penyebab terjadinnya pencemaran sungai di Jalan Cempaka Putih karena warga sekitar membuang sampah sembarangan. Penyebab terjadinya polusi udara karena di Jalan Cempaka putih terdapat restoran yang sangat ramai pengunjung yang membawa kendaraan pribadi akibatnya banyaknya polusi udara.
Akibat dari polusi air di Jalan Cempaka Putih masyarakat jadi tidak nyaman dan mengganggu kenyamanan masyarakat di sekitar Jalan Cempaka Putih. Selain itu, kadang-kadang di Jalan Cempaka Putih juga terjadi banjir dan akibat dari polusi udara di Jalan Cempaka Putih masyarakat jadi tidak nyaman dan dapat membuat kesehatan jadi menurun.
Solusi dari polusi air di Jalan Cempaka Putih pemerintah harus segera melakukan pembersihan sungai, masyarakat sekitar juga dapat membantu dengan tidak membuang sampah ke sungai. Solusi untuk polusi udara adalah pemerintah harus melakukan penanaman pohon di daerah yang banyak terdapat polusi udaranya, masyarakat sekitar juga dapat mengurangi pemakaian kendaraan pribadi agar tidak menimbulkan lebih banyak polusi udara

Augustinus A. Budiarto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar